Hukrim
Karena Cemburu, Pria Singosari Gergaji Leher Istri

KABARMALANG.COM – Seorang perempuan berinisial AS (34), warga Dusun Bonjati, Desa Klampok, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang, ditemukan terluka dengan luka pada bagian leher. Kuat dugaan AS menjadi korban penganiyaan oleh suaminya sendiri yakni KS (37). Motifnya adalah cemburu.
“Luka pada leher korban, karena perbuatan suami sendiri. Penganiayaan dilakukan dengan menggunakan gergaji,” kata Kapolsek Singosari AKP Farid Fathoni, Minggu (9/5/2020).
Petugas yang melakukan olah TKP menemukan sebuah gergaji dengan noda darah di lokasi kejadian. “Barang bukti gergaji berhasil kita amankan,” tegas Farid.
Farid mengungkapkan, jika sebelum penganiayaan terjadi, antara pelaku dan korban sempat terlibat pertengkaran di dalam rumah. Peristiwa itu didengar oleh kedua anak korban.
Sebelum kemudian pelaku mengambil gergaji kayu di ruang dapur dan kemudian menggorok leher korban. Peristiwa terungkap setelah warga mengetahui korban tak berdaya di ruang tengah. “Korban kemudian dilarikan ke rumah sakit, sementara untuk pelaku juga dapat diamankan,” terang Farid.
Hukrim3 hari yang laluSuami Siri di Malang Bunuh dan Bakar Istri Lalu Dikubur di Ladang Tebu
Hukrim3 hari yang laluKakak Kandung di Malang Paksa Adik Konsumsi Sabu
Hukrim3 hari yang laluUngkap 10 Kasus, Polres Malang Sita Sabu hingga Ganja Senilai Rp322 Juta
Peristiwa4 hari yang laluPKS Kota Malang Gelar Muscab VI, Kukuhkan Pengurus Baru Periode 2025–2030
Olahraga1 minggu yang laluPorma FC U-14 Kunci Posisi Runner Up di Malang Junior League 2025
Peristiwa3 hari yang laluInovasi Satlantas Polres Batu Perkuat Komunikasi dengan Wajib Pajak di Samsat
Pemerintahan4 hari yang laluPemkot Malang Resmikan SPAM di Ponpes Bahrul Maghfiroh
Peristiwa1 hari yang laluProyek Drainase LA Sucipto Dikritik Warga, DPUPR-PKP: Hanya 20 Meter dan Bukan Mangkrak




































