Peristiwa
Maling Sepeda di Bantaran, Terekam CCTV
KABARMALANG.COM – Dua sepeda angin milik warga Jalan Bantaran II, Kelurahan Tulusrejo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, hilang. Aksi pencurian itu terekam CCTV di lokasi kejadian.
Korban pencurian sepeda pancal sekaligus pemilik rumah, Anis Safiati (46) menyatakan, pencurian baru diketahui pada pukul 04.00 WIB.

Korban pencurian, Anis Safiati saat menunjukkan letak sepeda pancalnya yang dicuri oleh pelaku. (Kabarmalang.com)
Saat itu adik korban akan berangkat melaksanakan salat subuh berjamaah di masjid.
Ketika membuka pintu teras rumah, saksi tak melihat lagi dua sepeda angin yang sebelumnya ditaruh di teras rumah.
“Adik saya bingung dua sepeda pancal yang biasa ditaruh di teras sudah tidak ada. Akhirnya adik langsung memberitahukan hal itu ke saya,” kata Anis saat ditemui wartawan, Kamis (26/11/2020).
Karena curiga, akhirnya korban langsung mengecek kamera pengawas (cctv) yang berada di depan rumahnya.
Dari rekaman CCTV pencurian terjadi sekitar pukul 02.26 WIB.
Terlihat dua orang pria berjalan mondar mandir dari timur ke barat, dan dilakukan berulang-ulang.
Ciri-cirinya, satu pria memiliki postur tinggi kurus dengan memakai topi warna merah.
Pria itu juga mengenakan masker, sementara satu temannya berpostur gemuk dan memakai topi warna hitam tanpa memakai masker.
Dua pria yang juga pelaku pencurian itu kemudian melihat dan memperhatikan kondisi rumah korban.
Saat kondisi dinilai aman, satu pelaku yang berperawakan kurus memanjat masuk ke teras rumah korban.
“Pelaku memanjat melalui dinding pembatas antar rumah. Sedangkan satu pelaku yang berperawakan gemuk menunggu di luar,” cerita Anis.
Pelaku yang berada di teras rumah lalu mengangkat satu sepeda milik korban. Sepeda itu kemudian diangkat menuju ke arah luar rumah.
Pertama pelaku mengambil sepeda pancal Polygon dilengkapi keranjang di bagian depan.
Sepeda itu diangkat lalu diberikan ke teman pelaku yang menunggu di luar.
“Setelah itu pelaku mengambil sepeda gunung merek Pacific Exotic, lalu diberikan ke teman pelaku yang menunggu di luar,” jelas Anis.
Usai berhasil mencuri dua sepeda pancal milik korban. Pelaku kabur menaiki sepeda pancal korban menuju ke arah selatan masuk ke dalam Jalan Bantaran Gang I C.
Anis Safiati mengaku bahwa kejadian tersebut belum dilaporkan ke pihak berwajib.
Walau demikian, pihak RT bersama pihak Kelurahan dan Babinsa setempat sudah datang ke rumah korban menanyakan kronologi kejadian yang dialami.
“Belum saya laporkan ke polisi, tapi Insya Allah dalam waktu dekat akan saya laporkan,” pungkasnya. (rjs/fir)
Serba Serbi4 minggu yang laluGaji Pensiunan PNS 2026: Jadwal, Aturan, dan Info Kenaikan
Serba Serbi4 minggu yang laluHari Ini Batas Akhir! Cek Jadwal Pencairan THR Natal 2025 untuk Karyawan Swasta dan ASN
Serba Serbi3 minggu yang laluHitung Mundur Tahun Baru 2026: Berapa Hari Lagi?
Peristiwa4 minggu yang laluJadwal Puasa Rajab 2025: Niat, Tanggal Penting, dan Keutamaannya
Serba Serbi4 minggu yang laluSegera Cairkan! Jadwal dan Batas Akhir Insentif Guru Non-ASN Kemenag 2025
Serba Serbi3 minggu yang laluCara Cek PIP 2025 Lewat HP: Mudah, Cepat, dan Akurat
Peristiwa4 minggu yang laluNiat Puasa Rajab Sekaligus Qadha Ramadhan: Hukum, Tata Cara, dan Bacaannya
Serba Serbi3 minggu yang laluUcapan Selamat Natal 2025 Terupdate: Penuh Doa, Makna, dan Menyentuh Hati




































