Pemerintahan
Begini Mekanisme Pencoblosan Untuk Pasien Covid-19

KABARMALANG.COM – KPU Kabupaten Malang memastikan seluruh warga Kabupaten Malang tidak akan kehilangan hak pilihnya, meskipun pasien positif Covid-19.
Namun, ada mekanisme khusus yang akan diterapkan untuk pemilih yang positif Covid-19.
Komisioner Bagian Divisi Sosialiasi Pendidikan dan Pemilihan dan SDM KPUD Kabupaten Malang, Marhaendra Pramudya Mahardika menjelaskan, bagi pasien Covid-19 yang dirawat di rumah sakit maka daftar pemilihnya akan dipindah di TPS yang dekat dengan rumah sakit tersebut.
“Misalnya ada warga Kecamatan Dau positif Covid-19, di rawat di RSUD Kanjuruhan, maka daftar pemilihnya akan dipindah di TPS di daerah Kecamatan Kepanjen,” jelasnya, Rabu (18/11/2020).
Sedangkan mekanisme pencoblosannya, menurut Dika, pasien akan didatangi langsung oleh petugas PPS setempat.
“Tentu dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat serta di dampingi petugas kesehatan. Sehingga dipastikan tidak ada kontak langsung dengan pasien,” tuturnya.
Lantas, bagaimana dengan surat suara dan alat yang digunakan oleh pasien.
Dika mengatakan saat melakukan pencoblosan itu, pasien akan menggunakan APD (Alat Pelindung Diri) sekaligus tangannya menggunakan kaos tangan.
“Penerapan semacam ini juga akan diberlakukan untuk pasien non Covid-19 yang ada di rumah sakit, sekaligus pasien Covid-19 yang karantina rumah. Nanti akan didampingi tim Satgas Covid-19,” tutupnya. (im/rjs)
- Serba Serbi4 minggu yang lalu
Tips Memberikan Sayur Pakcoy yang Benar Agar Kenari Makin Gacor dan Sehat
- Peristiwa4 minggu yang lalu
3 Santri Terseret Ombak di Pantai Balekambang Malang
- Peristiwa4 minggu yang lalu
Isu Viral Takaran BBM, Polres Malang Cek SPBU Patal Lawang
- Pemerintahan4 minggu yang lalu
HUT ke 111 Kota Malang, Menuju Malang Mbois dan Berkelas
- Serba Serbi4 minggu yang lalu
Budidaya Kangkung Skala Kecil dengan Modal Terjangkau
- Pemerintahan3 minggu yang lalu
Syarat dan Prosedur Adopsi Anak Langsung di Kota Malang
- Peristiwa4 minggu yang lalu
Penemuan Mayat Pria di Singosari Malang
- Pemerintahan2 minggu yang lalu
Kota Malang Awali Pendataan Siswa Sekolah Rakyat