Connect with us

Ekbis

Berstatus PDP, Satu Karyawan BRI Meninggal Dunia

Diterbitkan

,

Ilustrasi pemakaman di TPU Samaan oleh petugas PSC 119 Dinkes Kota Malang

KABARMALANG.COM – Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Malang menyebut satu karyawan BRI meninggal dengan status pasien dalam pengawasan (PDP) telah meninggal dunia. Laporan diterima dari rumah sakit yang menangani pasien tersebut.

Pernyataan Satgas mengungkap satu karyawan BRI Malang berstatus PDP telah meninggal dunia, tidak datang tiba-tiba. Melainkan ketika merespon adanya isu bahwa puluhan karyawan BRI Malang telah terpapar virus Covid-19.

“Yang baru terkonfirmasi meninggal satu orang dengan status PDP. Laporan kami peroleh dari rumah sakit yang menangani dan hasil swab belum keluar,” terang jubir Satgas Covid-19 Kota Malang dr Husnul Muarif kepada wartawan, Selasa (7/7/2020).

Menurut Husnul, swab yang sudah dilakukan oleh tim medis terhadap pasien. Namun hingga hari ini, hasilnya belum keluar. “Meninggal kapan ya? nanti coba saya cek dulu. Yang pasti hasil swab-nya belum keluar,” tegas Husnul.

Husnul mengaku, pihaknya tengah menunggu konfirmasi resmi dari BRI terkait beredarnya isu 30 karyawan mereka diisukan terpapar virus COVID-19. Karena hingga hari ini, Satgas tak memiliki data atau laporan mengenai kasus tersebut.

Husnul menambahkan, sebagai langkah pencegahan Dinas Kesehatan Kota Malang sudah melakukan tracing terhadap orang di lingkungan terdekat PDP yang meninggal tersebut. Dari hasil pelacakan bahwa pasien selama ini tinggal di Kota Malang hanya berdua yakni bersama istrinya. Pasien meninggal juga disebut karena penyakit penyerta.

“Jadi dia tinggal disini (Kota Malang) cuma bersama istrinya. Sudah dilakukan pelacakan oleh teman-teman puskesmas. Tracing satu rumah saja, karena kita kan dilingkupi kontak erat, sedangkan untuk di pekerjaannya ini terlanjur keburu ada kabar 30 itu. Jadi saya masih memastikan apakah benar kabar seperti itu,” ujar Husnul. Hingga berita ini diturunkan, kabarmalang.com belum dapat mengkonfirmasi BRI terkait isu yang beredar. (rjs/fir)

Terpopuler

// width=
Marketing Kabarmalang.Com
Aktifkan Notifikasi OK Tidak Terimakasih