Politik
Sosialisasi Empat Pilar MPR RI Adilla Azis di Klojen Malang
KABARMALANG.COM – Anggota DPD RI Jawa Timur, Adilla Azis, SE menggelar sosialisasi empat pilar MPR RI bersama warga dan tokoh masyarakat di Kelurahan Samaan, Klojen Kota Malang.
Sabtu (30/7/2022). Kegiatan sosialisasi empat pilar Adilla Azis tersebut mengangkat tema Empat Pilar MPR RI sebagai Pedoman Pembangunan Manusia di Jawa Timur.
“Antusiasme masyarakat cukup tinggi untuk hadir dalam kegiatan ini. Bahkan, beberapa peserta hingga mengikuti kegiatan dari luar ruangan,” ujar Senator Jawa Timur Adilla Azis, SE.
Materi pokok empat pilar MPR RI, Adilla Azis melanjutkan, Pancasila, UUD 1945, NKRI, Bhineka Tunggal Ika.
“Empat pilar MPR RI dengan nilai kebangsaan yang komprehensif sudah sepantasnya menjadi pedoman dalam meningkatkan kapasitas SDM Indonesia,” lanjutnya.
Warga dan tokoh masyarakat sangat antusias mengikuti sosialisasi empat pilar Anggota DPD RI Jawa Timur, Adilla Azis, SE. (foto istimewa)
Adilla Azis juga menyampaikan tujuan sosialisasi ini di lakukan, agar sumber daya manusia (SDM) kita tidak hanya unggul dalam kemampuan saja. Tetapi juga pemahaman kebangsaan.
“Supaya SDM kita tidak hanya unggul pada kemampuan, tapi juga pemahaman kebangsaan,” ucap Adilla Azis.
Turut hadir pula dalam sosialisasi tersebut Wakil Ketua DPRD Kota Malang, Rimzah, ia sengaja di undang untuk turut mendengarkan aspirasi masyarakat Kelurahan Samaan.
Setelah penyampaian materi pokok, acara sosialisasi di lanjutkan dengan tanya jawab dan diskusi untuk mendengarkan aspirasi masyarakat.
Apresiasi kami sampaikan pada DPD RI, khususnya pada Ibu Adilla Azis,” ujar Wakil Ketua DPRD Kota Malang, Rimzah usai kegiatan sosialisasi.
Kegiatan semacam ini dapat menjadi wadah bagi masyarakat, kata Rimzah, untuk menyampaikan aspirasinya pada perwakilannya di parlemen.
“Alhamdulillah, warga kami sangat antusias mengikuti sosialisasi tadi,” pungkas Rimzah. (tik/fir)
-
Edukasi2 tahun yang lalu
Server Ujian Down, Mahasiswa UT Sambat
-
Edukasi2 tahun yang lalu
Server Ujian UT Disoroti DPR RI
-
Ekbis4 tahun yang lalu
Pancasila Sebagai Landasan Dasar Negara
-
Hukrim3 tahun yang lalu
Merampok dan Memperkosa, Pria Donomulyo Didor
-
Ekbis4 tahun yang lalu
Sumber Gentong Buat Ngadem, WSG Pilihan Kuliner
-
Peristiwa3 tahun yang lalu
Kereta Tanpa Lokomotif Jalan Sendiri Dari Stasiun Malang Kota Baru
-
Edukasi2 tahun yang lalu
Penundaan Ujian UT, Ini Kata Warek 3
-
Edukasi2 tahun yang lalu
Komisi X Minta UT Perbaiki Kualitas Server