Pemerintahan
Gebyar Merah Putih, Pemkot Malang Pasang Ribuan Bendera

KABARMALANG.COM – Apel pagi jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Malang kental dengan nuansa kebangsaan, Senin (15/8/2022).
Pasalnya, pada momen tersebut turut di langsungkan agenda gebyar pemasangan bendera Merah Putih di Kota Malang.
Sebanyak 5.820 buah bendera terkumpul hingga saat ini dari seluruh perangkat daerah di lingkungan Pemkot Malang.
Di tambah 6.500 buah bendera bantuan dari Averroes dan Sampoerna pagi tadi di serahkan secara simbolis kepada Kepala Bakesbangpol Kota Malang dan lima camat se-Kota Malang.
Wali Kota Malang, Drs. H. Sutiaji dalam sambutannya mengajak seluruh elemen masyarakat memaknai kemerdekaan sebagai berkat rahmat Tuhan Yang Mahakuasa.
Dan harus di syukuri, kata Wali Kota Malang, dalam bentuk kecintaan pada tanah air.
“Kemerdekaan bukan hadiah. Kemerdekaan itu ialah berkat perjuangan luar biasa dari nenek moyang kita,” ujarnya.
“Bentuk syukur (salah satunya) adalah kita bersama-sama hadir dan berkegiatan. Yang mana cinta tanah air adalah sebagian dari iman,” sambung Sutiaji dalam sambutannya.
Ribuan bendera yang telah terkumpul langsung di pasang di sejumlah lokasi strategis kota oleh jajaran ASN Pemkot Malang.
Di antaranya, di kawasan Alun-Alun Tugu, Alun-Alun Merdeka Malang, Taman Median Ijen, Veteran, Soekarno Hatta, Danau Toba, hingga Bundaran Panglima Sudirman.
Demikian halnya, pintu-pintu masuk kota dan sejumlah lokasi strategis di masing-masing wilayah akan di pasangi bendera.
Gerakan pemasangan bendera merah putih di laksanakan secara nasional sebagai sebuah upaya menumbuhkan nasionalisme dan patriotisme seluruh elemen bangsa Indonesia. (*/fir)
- Serba Serbi3 minggu yang lalu
Rahasia Kerja Efisien: 6 Teknologi AI di Galaxy Z Fold7 yang Wajib Dicoba
- Pemerintahan3 minggu yang lalu
Mensos Gus Ipul Pastikan Korban Demo Dapat Santunan, Rehabilitasi, dan Pemberdayaan
- Pemerintahan3 minggu yang lalu
Wali Kota Malang Ajak Warga Aktifkan Kembali Siskamling
- Serba Serbi2 minggu yang lalu
Bikin Konten Anti Mainstream & Lebih Cerdas Pakai Galaxy Z Flip7 & Galaxy Fold7
- Serba Serbi1 minggu yang lalu
Nestlé MILO Luncurkan MILO PRO, Solusi Praktis Generasi Muda
- Pemerintahan2 minggu yang lalu
Wali Kota Malang Terkesan dengan Pawai Budaya Masyarakat
- Pemerintahan3 minggu yang lalu
Pemkot Malang Alokasikan Dana Khusus Perlindungan Pekerja
- Pemerintahan2 minggu yang lalu
Pemkot Malang Susun Pembentukan Perda dan Perwal 2026