Connect with us

Edukasi

Tangkal Covid-19, SMP Negeri 11 Disemprot Disinfektan

Diterbitkan

,

KABARMALANG.COM – Petugas Satgas DPD Golkar Kota Malang melakukan penyemprotan cairan disinfektan di SMP Negeri 11 di jalan Piranha Atas No.185 Malang, Rabu (24/03/2020). Hal ini dilakukan guna mencegah penyebaran virus Covid-19.

“Petugas Satgas datang dari DPD Golkar melakukan penyemprotan disinfektan di SMP Negeri 11,” ujar kepala sekolah Yeti Muryaningsih.

Dia menambahkan, penyemprotan disinfektan ini kita lakukan untuk mencegah penyebaran virus Covid-19. Dan, memang sengaja kita lakukan di masa para siswa belajar di rumah.

“Penyemprot sengaja dilakukan di masa belajar di rumah, mencegah penyebaran Covid-19,” katanya.

Sehingga, lanjut Yeti Muryaningsih, ketika nanti mereka masuk sekolah kembali, sekolah mereka sudah lebih steril dan bisa mengurangi penyebaran Covid-19.

“Ketika mereka masuk sekolah kembali, sekolah sudah lebih steril dan bisa mengurangi penyebaran Covid-19,” jelasnya.

Sementara itu Handik, pimpinan Satgas DPD Golkar mengaku sangat berterima kasih dengan upaya sekolahan untuk mengurangi Covid-19. Selain memberikan sosialisasi dan edukasi terkait Covid-19, pihaknya juga telah melakukan program penanggulangan.

“Terima kasih dengan upaya sekolahan untuk melakukan pencegahan penyebaran virus Covid-19, dan telah membantu melakukan program penanggulangan ini,” pungkas Handik. (tik/fir)

Terpopuler

// width=
Marketing Kabarmalang.Com
Aktifkan Notifikasi OK Tidak Terimakasih