Connect with us

Ekbis

Berasa Alam, RM Ocean Garden Buka Cabang di Kecamatan Wagir

Diterbitkan

,

Jumat (1/4/2022). Cabang RM Ocean Garden di Desa Sitirejo, Kecamatan Wagir telah di launcing (foto istimewa)

 

KABARMALANG.COM – Rumah Makan (RM) Ocean Garden (OG) kembali membuka cabang dengan konsep yang alami.

Jumat (1/4/2022). Cabang RM Ocean Garden di Desa Sitirejo, Kecamatan Wagir telah di launcing.

Owner RM Ocean Garden, Makhrus Sholeh mengatakan sengaja mendidirikan di tengah lahan perkebunan jeruk agar pengunjung bisa merasakan nuansa yang lebih asri.

“Dengan posisi yang di kelilingi pohon jeruk, itu menambah nuansa alam, dan benar-benar bisa di rasakan,” ucap Makhrus.

Makhrus berharap dengan konsep joglo kemudian bernuansa jaman dulu, Ocean Garden Joglo ini bisa menjadi jujugan dan pelanggan betah.

“Kalau menu memang hampir sama, cuma suasana dan konsepnya lebih alam. Karena memang sekarang orang cenderung suka ke tempat-tempat yang lebih terbuka,” ucapnya.

“Seperti jaman dulu, kalau di desa-desa dengan suasana kebun, jadi udara lebih asri,” jelas Makhrus.

Bukan hanya pohon jeruk saja, kata Makhrus, di lahan tersebut juga ada pohon durian.

Yang di harapkan dapat menggaet para penggemar durian, masih lanjut Makhrus, bahkan kedepannya akan ada area petik jeruk dan durian bagi para pelanggan.

“Iya, ini kedepannya, ada program disini bisa petik durian, atau petik jeruk,” lanjutnya.

“Sehingga pulang dari sini (Ocean Garden Joglo), sambil kuliner pulang bawa jeruk atau durian. Cuma duriannya memang belum besar,” kata Makhrus.

Selain menu olahan khas RM Ocean Garden, tambah Makhrus, di OG Joglo juga di sediakan beberapa menu baru khas tradisional, seperti rawon, bothok, pepes dan beberapa menu lainnya.

“Menu hampir sama, cuma ada tambahan. Kami memilih Desa Sitirejo sebagai tempat di bukanya cabang baru RM Ocean Garden, karena di sini itu meskipun wilayahnya masuk Kabupaten Malang tapi rasa Kota Malang,” ujarnya.

“Dan jaraknya ke Kota Malang hanya 10 menit ke daerah Sukun. Jadi masyarakat sub urban yang akan mencari menu terjangkau dan memuaskan biar tidak jauh-jauh,” pungkas Makhrus. (carep03/fir)

Advertisement Gempur Rokok Ilegal Bea Cukai Malang
Klik untuk berkomentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

WeCreativez WhatsApp Support
Marketing Kabarmalang.Com