COVID-19
Aparat Gabungan Kota Malang Amankan Rangkaian Perayaan Idul Fitri

KABARMALANG.COM – Apel gelar pasukan pengamanan rangkaian Idul Fitri 1442 H tergelar di halaman Balaikota Malang Jalan Tugu No.1, Klojen Kota Malang, Rabu (12/5) sore.
Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Leonardus Simarmata memimpin apel ini. Sementara, ada 366 personel gabungan yang bakal mengamankan rangkaian Idul Fitri.
Turut hadir jajaran Pemkot Malang, Danlanal Malang Kolonel Laut (P/W) Ni Ketut Prabhawati dan Dandim 0833/Kota Malang Letkol Arm Ferdian Primadhona.
Kemudian, Wakapolresta Malang Kota AKBP Totok Mulyanto Diyono SIK, Danunit Gakumwal Denpom V/3 Malang Letda Cpm Arif.W, dan Kepala OPD di lingkungan Pemkot Malang.
Pemerintah resmi melarang kegiatan takbir keliling. Aparat gabungan juga melarang kerumunan.
Petugas akan melakukan pembubaran jika menemukan adanya masyarakat yang mengabaikan larangan tersebut.
“Apabila saat kita bertugas menemukan ada yang melaksanakan kerumunan supaya bubar, tetapi pembubaran dengan cara humanis,” ujar Kombes Leo.
“Saya berharap pada kita semua untuk melaksanakan tugas dengan disiplin dan humanis, kita melaksanakan tugas dengan ikhlas,” imbuhnya.
Selain larangan kegiatan takbir keliling, salat Idul Fitri juga ada pembatasan. Hanya boleh 50 persen dari total kapasitas masjid. Dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan.
Sementara itu Ferdian Primadhona menambahkan unsur masyarakat untuk harus bergerak bersama menciptakan situasi yang aman, nyaman dan disiplin terhadap protokol kesehatan Covid-19.
“Dalam pelaksanaan salat Id di masjid harus ada petugas yang berjaga di lokasi membantu memberikan pelayanan keamanan dan pengawasan,” tutupnya.(carep-04/yds)
-
Edukasi3 tahun yang lalu
Server Ujian Down, Mahasiswa UT Sambat
-
Edukasi3 tahun yang lalu
Server Ujian UT Disoroti DPR RI
-
Ekbis4 tahun yang lalu
Pancasila Sebagai Landasan Dasar Negara
-
Hukrim3 tahun yang lalu
Merampok dan Memperkosa, Pria Donomulyo Didor
-
Ekbis4 tahun yang lalu
Sumber Gentong Buat Ngadem, WSG Pilihan Kuliner
-
Peristiwa3 tahun yang lalu
Kereta Tanpa Lokomotif Jalan Sendiri Dari Stasiun Malang Kota Baru
-
Edukasi3 tahun yang lalu
Penundaan Ujian UT, Ini Kata Warek 3
-
Serba Serbi3 tahun yang lalu
Pintu Tol Madyopuro Resmi Beroperasi