COVID-19
Aparat Kota Malang Sweeping Di Depan Kantor-Kantor Kelurahan

KABARMALANG.COM – Aparat gabungan Kota Malang memusatkan operasi di berbagai kelurahan. Gabungan TNI Polri pun berjaga di depan kantor kelurahan.
Jumat (5/3), aparat gabungan standby di jalan depan kelurahan. Sepanjang pagi, petugas menyisir para pengguna jalan dan warga.
Petugas juga melakukan penindakan terhadap pelanggar protokol kesehatan. Misalnya, operasi di depan kantor Kelurahan Kedungkandang.
Sekitar jam 08.30, sejumlah 20 personel sweeping pengendara. Petugas juga mendapati sejumlah warga tak bermasker.
Sehingga, aparat memberikan teguran. Para petugas ‘ngomel’ untuk kebaikan warga.
Kabar Lainnya : Sambut Akhir Tahun, Siapkan 450 Personel Gabungan.
Karena itu, petugas tak sekadar menegur. Aparat juga membagikan masker secara gratis. Supaya, warga bersemangat menjalankan protokol kesehatan.
“Kami terus berupaya mendorong kesuksesan operasi yustisi. Harapan kami, masyarakat terinspirasi dan bersemangat menjalankan prokes,” tandas Babinsa Kedungkandang, Sertu Sukandar, bersama Serda Hery.
Dia juga mengharap semangat warga menjalankan prokes bisa menular. Sehingga, mengurangi dan memutus rantai penyebaran covid-19 Kota Malang. Khususnya di wilayah Kedungkandang.
Sweeping yang sama juga tergelar di depan Kelurahan Blimbing. Aparat gabungan di lingkungan Blimbing pun berjaga depan kantor.
Sejumlah pengguna jalan tampak tak bermasker. Tak ayal, petugas langsung menghentikan dan menegur warga tersebut.

Operasi yustisi di depan kantor Kelurahan Kedungkandang.
Aparat Kota Malang pun memberikan masker gratis. Supaya, warga ini bersemangat menjalankan prokes.
Karena, satu warga taat sama dengan menyelamatkan satu keluarga. Satu warga ‘tobat’ itu akan pulang. Di rumah, dia akan menyampaikan pesan prokes. Di kampung, dia juga memberikan kabar soal sosialisasi prokes.
Sehingga, misi menyebarluaskan 5M tersampaikan. Danramil Blimbing, Kapten Arh Imran mengamini.
“Mari bersama-sama menjaga diri dan keluarga. Bermasker bukan untuk menghindari razia petugas. Bermasker adalah untuk melindungi diri. Serta, orang-orang yang kita cintai di rumah,” tutupnya.(carep-04/yds)
-
Edukasi3 tahun yang lalu
Server Ujian Down, Mahasiswa UT Sambat
-
Edukasi3 tahun yang lalu
Server Ujian UT Disoroti DPR RI
-
Ekbis4 tahun yang lalu
Pancasila Sebagai Landasan Dasar Negara
-
Hukrim3 tahun yang lalu
Merampok dan Memperkosa, Pria Donomulyo Didor
-
Ekbis4 tahun yang lalu
Sumber Gentong Buat Ngadem, WSG Pilihan Kuliner
-
Peristiwa3 tahun yang lalu
Kereta Tanpa Lokomotif Jalan Sendiri Dari Stasiun Malang Kota Baru
-
Edukasi3 tahun yang lalu
Penundaan Ujian UT, Ini Kata Warek 3
-
Serba Serbi3 tahun yang lalu
Pintu Tol Madyopuro Resmi Beroperasi