Kabar Batu
Tahun Ajaran Baru, Dindik Kota Batu Lanjutkan KBM Lewat Daring

KABARMALANG.COM – Bergulirnya tahun ajaran baru Dinas Pendidikan Kota Batu kembali melanjutkan proses KBM (Kegiatan Belajar Mengajar) melalui sistem daring (online).
Eny Rachyuningsih Kepala Dinas Pendidikan Kota Batu menegaskan, bahwa KBM dengan tidak bertatap muka secara langsung karena pihaknya menjalankan empat ketentuan yang mengacu dari Menteri Pendidikan, Menteri Kesehatan, Menteri Dalam Negeri, dan Menteri Agama.
“Hal ini sesuai dengan SKB 4 (Surat Keputusan Bersama) 4 Menteri tentang panduan penyelenggaraan tahun ajaran 2020/2021 pada masa pandemi Covid-19,” ujarnya, Senin (13/07/2020).
Menurut Eny sapaan akrabnya, hingga saat ini Kota Batu masih belum memiliki empat syarat ketentuan yang harus dimiliki jika ingin melakukan KBM dengan tatap muka langsung.
Lebih lanjut, Eny membeberkan empat ketentuan untuk pelajaran tatap muka tersebut diantaranya yakni suatu daerah yang harus zona hijau, dan pemerintah daerah memandang layak untuk dilakukan. Selain itu terdapat sekolah yang siap dengan sarpras protokol kesehatan, dan terakhir adalah keinginan dari orang tua sendiri.
“Kalau untuk ponpes dan boarding school sebagian sudah ada yang tatap muka. Hal ini karena sudah diterapkan kepada Kemenag dan Pemda masing-masing,” ungkapnya.
Eny juga mencontohkan, salah satunya yakni Sekolah Al Izzah yang sudah disurvey oleh Satgas Pencegahan covid-19 Kota Batu untuk persiapan KBM dengan tatap muka.
Kedepannya, lanjut Eny, akan mencoba bekerjasama dengan pihak salah satu stasiun tv lokal untuk KBM. “Mungkin kami akan menggunakan channel ATV untuk melakukan KBM untuk SD maupun SMP di Kota Batu,” tukas Eny. (arl/fir)
-
Edukasi3 tahun yang lalu
Server Ujian Down, Mahasiswa UT Sambat
-
Edukasi3 tahun yang lalu
Server Ujian UT Disoroti DPR RI
-
Ekbis4 tahun yang lalu
Pancasila Sebagai Landasan Dasar Negara
-
Hukrim3 tahun yang lalu
Merampok dan Memperkosa, Pria Donomulyo Didor
-
Ekbis4 tahun yang lalu
Sumber Gentong Buat Ngadem, WSG Pilihan Kuliner
-
Peristiwa3 tahun yang lalu
Kereta Tanpa Lokomotif Jalan Sendiri Dari Stasiun Malang Kota Baru
-
Edukasi3 tahun yang lalu
Penundaan Ujian UT, Ini Kata Warek 3
-
Serba Serbi3 tahun yang lalu
Pintu Tol Madyopuro Resmi Beroperasi