Connect with us

Pemerintahan

Puncak Peringatan HLUN, Penghargaan Pemkot Malang Atas Kepedulian Kepada Lasia

Diterbitkan

,

KABARMALANG.COM – Pemerintah Kota Malang memberikan penghargaan atas kepedulian kepada lansia. Hal tersebut tuangkan melalui Peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) di Kota Malang digelar meriah oleh Dinsos (Dinas Sosial) Kota Malang di Taman Krida Budaya, Kamis (17/10/2019).

Plt Kepala Dinas Sosial Kota Malang, Penni Indriani mengatakan agenda hari ini menjadi sangat luar biasa setelah beberapa hari kemarin kita sudah melaksanakan rangkaian kegiatan untuk peringatan HLUN dan puncaknya hari.

“Mulai dari lomba karang werda, penilaian kawasan taman lansia, hingga senam lansia. Bahkan, para lansia dalam kesempatan ini juga mendapat pelayanan cek kesehatan gratis,” ujarnya.

Kegiatan ini rangkaian puncak yang sudah kami gelorakan sejak 2 Oktober 2019 yang lalu.

“Ini menjadi ajang temu kangen para lansia dan juga sebagai penghargaan dari Pemerintah Kota Malang atas kepedulian terhadap lansia,” lanjut Penni disela-sela acara kepada KABARMALANG.COM

Demi menyejahterakan lansia, Dinas Sosial Kota Malang saat ini rutin menilai lomba Karang Werda yang fokus pada ketertiban administrasi dan adanya ruang ramah lansia di lingkungan masing-masing.

Lansia memang menjadi perhatian khusus bagi setiap daerah, karena mereka mampu menjadi contoh bagi muda-mudi yang kini telah tergerus oleh perkembangan zaman.

“Meski di usia senja, para lansia ini sangat aktif dalam berbagai kegiatan yang sudah disusun oleh setiap kelompok di kelurahan,” ucapnya.

Dinsos dalam hal ini yang melakukan pendampingan ingin memberikan apresiasi. Tapi apresiasi itu tidak serta merta langsung diberikan, karena lansia di setiap kecamatan harus melalui beberapa tahap yang sudah diatur dalam lomba.

Sementara itu, Ketua Komda Lansia Kota Malang, Sofyan Edi Jarwoko yang juga merupakan Wakil Walikota Malang menyampaikan, puncak HLUN Kota Malang sebagai salah satu bentuk penghargaan bagi para lansia.

“Semangat mereka inilah yang menjadikan acara puncak HLUN ini lebih meriah,” ujarnya.

Puncak HLUN ini ada beragam penghargaan untuk lomba-lomba yang telah dilakukan sebelumnya. “Semoga ke depan Kota Malang betul-betul bisa menjadi kota yang ramah lansia,” pungkas Bung Edi sapaan akrabnya Wakil Walikota Malang ini. (tik/fir)

Advertisement Gempur Rokok Ilegal Bea Cukai Malang
2 Comments

2 Comments

  1. Pingback: Pemerintah Kota Malang Sangat Berkomitmen dalam Penguatan Lansia

  2. Pingback: Peringati HLUN, Lansia Harus Mandiri, Sejahtera dan Bermartabat – Kabar Malang Com

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Terpopuler

// width=
Marketing Kabarmalang.Com
Aktifkan Notifikasi OK Tidak Terimakasih