Connect with us

Kabar Batu

Wali Kota Batu Menutup Jatim Kominfo Festival 2022

Diterbitkan

,

Wali Kota Batu Menutup Jatim Kominfo Festival 2022
Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko menutup Jatim Kominfo Festival 2022 di acara closing ceremony. (foto istimewa)

 

KABARBATU.COM – Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko menutup Jatim Kominfo Festival 2022 di acara closing ceremony di selenggarakan di Royal Orchid Garden Hotel.

Membuka acara, Kepala Kominfo Jatim, Hudiyono menjelaskan bahwa JKF 2022 yang di selenggarakan selama 4 hari sukses menarik perhatian 25 ribu pengunjung dari berbagai daerah.

Dengan begitu banyak pengunjung, tujuan dari JKF yaitu memberikan edukasi digital literasi dan peningkatan SDM masyarakat bisa tercapai.

“Empat hari JKF 2022 di gelar sejak 25-28 Juli mampu menarik masyarakat berbagai kalangan untuk berkunjung. Bahkan kami mencatat sekitar 25 ribu pengunjung hadir dalam pameran,” ujarnya.

“Artinya ribuan warga dari berbagai daerah telah mendapatkan edukasi informasi tentang berbagai inovasi yang di miliki PD maupun Kominfo tiap Kota/Kabupaten di Jatim,” sambung Hudiyono

Dia melanjutkan jika perekonomian masyarakat khususnya UMKM di Kota Batu mendapatkan berkah dengan di selenggarakannya JKF 2022.

“Secara tidak langsung ada banyak manfaat positif yang di dapat sesuai tema kegiatan ‘Optimis Jatim Bangkit’, kami ingin warga Jatim bisa bangkit melalui edukasi informasi yang bermanfaat,” katanya.

“Mudah di akses sampai menciptakan pegiat media untuk menciptakan konten kreatif dan menciptakan di seminasi informasi,” ungkap Hudiyono.

Sementara itu, Wali Kota Batu, Dewanti Rumpoko menyampaikan terima kasih dan syukur di selenggarakannya JKF 2022 di Kota Batu.

Pasalnya, dengan berbagai workshop yang di selenggarakan dan kunjungan ribuan orang membawa dampak positif untuk SDM dan perekonomian Kota Batu.

“Suatu berkah yang luar biasa JKF 2022 di gelar di Kota Batu. Ini pestanya warga Jatim untuk menggali informasi dan inovasi yang di miliki oleh Pemda di Jatim,” ujarnya.

“Dengan begitu akses informasi bisa di dapat oleh masyarakat dengan mudah dan cepat,” terus Dewanti.

Dia juga mengucapkan selamat kepada pemenang penghargaan yang di berikan kepada peserta JKF 2022. Penghargaan terbagi tiga kegiatan.

Pertama untuk kegiatan Jatim Public Relations Award (JPRA) 2022 yang di raih oleh 12 PD dengan BKD Prov Jatim terbaik I, Bapenda Prov Jatim terbaik II, BPSDM Prov Jatim terbaik III untuk kategori Medsos PD Prov Jatim.

Kemudian kategori Medsos Kominfo kota/kab terbaik I di raih Kota Surabaya, terbaik II di raih Kota Malang dan terbaik III di raih Kota Blitar. Serta penghargaan juga di berikan kepada 15 Pemenang Anugerah Pewarta Warga (APW) 2022.

Kemudian untuk Pertunjukan Rakyat (Pertura) terbaik I di sabet oleh Sumenep dan terbaik II Bondowoso dan terbaik III Kota Batu.

Sementara itu, Diskominfo Kota Batu berhasil meraih penghargaan Stand Terbaik di acara penghargaan ini.

“Dengan mengucapkan Alhamdulilah, JKF 2022 Saya nyatakan di tutup,” pungkas Dewanti. (tik/fir)

 

Terpopuler

// width=
Marketing Kabarmalang.Com
Aktifkan Notifikasi OK Tidak Terimakasih