Connect with us

Serba Serbi

AKP Agnis Mendorong Penyaluran Bantuan Sosial Di Bulan Ramadhan

Diterbitkan

,

Penyaluran bantuan akan terus dilakukan sepanjang bulan Ramadhan hingga hari Raya Idul Fitri (foto istimewa)

 

KABARMALANG.COM – Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana melalui Kasat Lantas AKP Agnis Juwita Manurung mendorong menyalurkan bantuan sosial bagi masyarakat yang kurang mampu di Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu (2/4/2023).

Sejumlah personel dari Satlantas Polres Malang diterjunkan untuk menyalurkan bantuan sosial ke masyarakat yang kurang mampu di Wilayah Kepanjen Kabupaten Malang.

Kali ini, Polantas bukan sedang berpatroli atau melaksanakan tilang, melainkan tengah menyalurkan paket bantuan kemanusiaan bagi masyarakat yang kurang mampu, di tengah kebutuhan hidup yang semakin meningkat.

AKP Agnis mengatakan bahwa hari ini ada sekitar 50 paket sembako yang dibagikan dalam rangka bantuan kemanusiaan untuk Negeri.

Paket Bansos berupa beras, gula, minyak, dan bahan pokok lainnya, disalurkan oleh petugas kepolisian dari rumah ke rumah.

“Kegiatan penyaluran bansos ini sengaja menyasar lansia karena mereka kondisi fisik yang tidak mampu lagi untuk bekerja,” kata Agnis, Minggu (2/4/2023).

Agnis menambahkan, paket bantuan yang disalurkan dari rumah ke rumah ini diterima warga dan lansia yang membutuhkan.

“Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polandia di tengah masyarakat dan berbagi kebahagian serta kebersamaan di bulan suci Ramadhan,” ujarnya.

Agnis menambahkan, penyaluran bantuan akan terus dilakukan sepanjang bulan Ramadhan hingga hari Raya Idul Fitri.

Pihaknya berharap bantuan yang diberikan bisa meringankan masyarakat, terlebih di bulan Ramadhan ini beberapa harga kebutuhan pokok terpantau naik.

“Kami berharap, bantuan sembako ini dapat membantu mengurangi beban ekonomi warga di Bulan Suci Ramadhan,” pungkasnya. (tik/fir)

 

Terpopuler

// width=
Marketing Kabarmalang.Com
Aktifkan Notifikasi OK Tidak Terimakasih