Connect with us

Peristiwa

Kecelakaan Di Tumpang Malang, Siswi SMPN 1 Meninggal

Diterbitkan

,

Kecelakaan Di Tumpang Malang, Siswi SMPN 1 Meninggal
Kecelakaan di Tumpang Kabupaten Malang yang menewaskan siswi SMPN 1 Tumpang. (foto : ist)

 

KABARMALANG.COM – Kecelakaan maut di Tumpang, Kabupaten Malang mengklaim satu nyawa remaja putri. Korban adalah siswi SMPN 1 Tumpang.

Peristiwa ini terjadi Rabu siang kemarin (1/12) saat siswi berinisial KNM, 14, pulang dari sekolah.

Remaja putri asal Desa Wringinsongo tewas seketika dalam kecelakaan di Jalan Raya Tumpang, Kabupaten Malang.

Kecelakaan terjadi tepat di depan Warung Tumpangrejo jalan Raya Tumpang, sekitar pukul 11.25 WIB.

Kanit Laka, Satlantas Polres Malang, Ipda Andi Agung mengabarkan validitas informasi kecelakaan yang menyebabkan siswi SMPN 1 Tumpang itu meninggal.

“Benar. Korban seorang pelajar putri dari SMPN 1 Tumpang, masih duduk di bangku kelas 8,” jelas Andi pada awak media, Rabu (1/12) sore.

Andi menerangkan, mulanya korban mengendarai Honda Beat N-2535-AAT. Dia melaju dari arah barat ke timur dengan kecepatan sedang.

Sesampainya di TKP, tepatnya di depan Warung Tumpangrejo Jalan Raya Tumpang desa Ledoksari Kecamatan Tumpang, dia berupaya mendahului kendaraan di depannya.

Menurut hasil penyelidikan dan keterangan para saksi mata, korban mengambil haluan kiri dari mobil yang berjalan searah di depannya.

Mobil tersebut sendiri dalam posisi berhenti akan belok ke kanan atau ke arah selatan.

Bersamaan dengan posisi ini, melintas truk Mitsubishi N-8943-GE dengan pengemudi warga Kecamatan Wajak, yang berjalan searah.

“Karena jarak sudah dekat sehingga terjadi tabrak samping. Akibatnya korban terjatuh dan mengalami luka pada kepala dan meninggal dunia di TKP,” imbuhnya.

Petugas Unit Laka yang datang ke kokasi langsung melakukan olah TKP.

Setelah itu, jenazah remaja putri siswi SMPN 1 Tumpang ini masuk ke KM RSSA Kota Malang untuk visum.

“Kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan kita amankan dulu untuk penyelidikan lebih lanjut, ” akhirnya.(carep-04/yds)

Terpopuler

// width=
Marketing Kabarmalang.Com
Aktifkan Notifikasi OK Tidak Terimakasih