Connect with us

Pemerintahan

Pembekalan Satpol PP Dan Linmas, Kodim 0833 Kota Malang Ingatkan 4D

Diterbitkan

,

Pembekalan Satpol PP Dan Linmas, Kodim 0833 Kota Malang Ingatkan 4D
Pembekalan Satpol PP dan Linmas oleh Forkopimda Kota Malang di Ijen Suites Hotel. (Foto : Istimewa)

 

KABARMALANG.COM – Pembekalan Satpol PP dan Linmas Kota Malang tergelar Sabtu (27/2). Sebab, keduanya berperan dalam keamanan ketentraman masyarakat.

Karena itu, diseminasi peranan dan fungsi keduanya perlu penguatan. Kodim 0833/Kota Malang turut membekali dua lembaga itu.

Pembekalan Satpol PP dan Linmas terhelat di  Hotel Ijen Suites. Danramil 0833/03 Blimbing Kapten Arh Imran menjadi pemateri.

Dia menyampaikan kerawanan sosial memang penyebab terjadi Konflik. “Misalnya kesenjangan yang sering terjadi di masyarakat,” ujar Imran.

Kabar Lainnya : Hari Ini Bioskop Kota Malang Sudah Kantongi Izin Satpol PP

Sehingga, dia meminta Satpol PP dan Linmas memiliki deteksi dini. Karena, dua instansi ini garda terdepan di wilayah.

“Harus temu cepat dan lapor cepat,” katanya. Linmas juga harus melibatkan partisipasi masyarakat.

Selain itu, Linmas juga harus berkolaborasi dengan Babinsa Babinkamtibmas. Sekaligus, bekerjasama dengan pemerintah desa. Supaya keamanan dan trantibum terjamin.

Imran pun membekali Linmas dengan rumus 3D. Yaitu Dekati, Dengar dan Dapatkan informasi. Untuk itu, Linmas harus berperan di wilayah.

Dandim 0833/Kota Malang LetKol Arm Ferdian Primadhona sepakat. Peran Linmas semakin krusial karena kondisi pandemi.

Mereka pun berperan menjaga protokol kesehatan. Supaya, masyarakatnya terhindar dari segala wabah penyakit.

“Saya berharap Linmas juga ikut memutus rantai covid-19. Jika menemukan hal-hal yang menonjol segera laporkan kepada RT/RW. Sekaligus, laporan Babinsa/Babinkamtibmas,” sambungnya.

Dandim juga berpesan agar Linmas tidak terpengaruh hoaks. Dia meminta Linmas bisa menyaring kebenaran informasi.

Ferdian menegaskan, Linmas bisa semakin aktif di kampung tangguh. Karena, perannya sama yaitu deteksi dini.

Selain Ferdian, segenap Forkopimda Kota Malang hadir dalam pembekalan. Yaitu, Wali Kota Malang Sutiaji. Kemudian, Kapolresta Malang Kota Kombespol Leonardus Simarmata.

Hadir pula Sekkota Malang Wasto. Kasatpol PP Priyadi. Jajaran camat, serta anggota Satpol PP Kota Malang.(carep-04/yds)

Terpopuler

// width=
Marketing Kabarmalang.Com
Aktifkan Notifikasi OK Tidak Terimakasih